Bimbingan Magang bagi Mahasiswa di BPSIP Kalimantan Barat
Senin (1/7/24) BPSIP Kalimantan Barat mulai melakukan bimbingan terhadap mahasiswa magang dari Universitas Tanjungpura (UNTAN) Pontianak Jurusan Agribisnis yang berjumlah 5 orang, antara lain Yosafat Dedisius, Jaya Mulya Tambunan, Dini, Kutriana dan Riska Maulidia. Mahasiswa tersebut akan melaksanakan magang selama satu bulan, terhitung mulai tanggal 1 Juli 2024 s/d 1 Agustus 2024.
Pendampingan dilakukan oleh Melia Puspitasari, SP, MP yang kegiatannya dipusatkan di ruang Sosial Ekonomi. Kegiatan diawali dengan perkenalan mahasiswa dan pembimbing, kemudian dilanjutkan dengan pengenalan lingkungan kantor BPSIP Kalimantan Barat. Pengenalan terhadap Laboratorium Kimia Tanah disambut oleh Mahdalena, S.Si (Analis laboratorium kimia tanah) dengan menjelaskan keberadaan dan fungsi laboratorium tersebut. Laboratorium Kimia Tanah BPSIP Kalimantan Barat melaksanakan layanan berupa analisis sampel tanah, tanaman dan pupuk organik. Mahasiswa diperkenalkan terhadap ruang pengerjaan analisis, ruang penimbangan, ruang asam dan ruang instrumen alat (Seperti: neraca analitik, oven, tannur, perangkat N K jedah L, aspektofotometri UV vis dan AAS).
Mahasiswa kemudian mengunjungi lokasi visitor plot bersama Hartono, SP (Penanggung jawab kegiatan visitor plot). Saat ini di lokasi visitor plot terdapat tanaman terung yang baru berumur sekitar 2 minggu, aplikasi pupuk dan pestisida dilakukan sesuai anjuran. Selanjutnya, mahasiswa menyusun rencana kegiatan yang akan dilakukan selama satu bulan kedepan, sehingga diharapkan di akhir kegiatan memperoleh ilmu dan pengalaman yang dapat dapat dimanfaatkan sebagai bekal dalam menyusun skripsi.