Bupati Landak Beserta Kepala BSIP Kalimantan Barat Hadiri Panen Raya Padi
Senin (18/3), Kepala Balai, Anjar Suprapto, S.T.P., M.P., menghadiri acara panen Raya Padi bersama kelompok tani Terus Maju di Desa Angan Tembawang Kecamatan Jelimpo Kabupaten Landak. Acara ini juga dihadiri Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura Propinsi Kalbar, Ketua TP PKK Kabupaten Landak, Staf Ahli Bupati bidang pembangunan, ekonomi dan keuangan, Kepala OPD se-Kabupaten Landak, Camat dan Forkompimcam Jelimpo, Ketua KTNA, Kepala Desa, Koordinator dan Penyuluh BPP Jelimpo.
Dalam sambutannya Kepala BSIP Kalimantan Barat menjelaskan perubahan iklim global merupakan tantangan serius terhadap kemandirian pangan dan ketahanan pangan nasional yang berpengaruh nyata terhadap produksi padi sebagai akibat penurunan luas tanam, luas panen dan hasil pada saat terjadi anomali iklim. Untuk itu, Kementerian Pertanian melakukan berbagai langkah dan upaya khusus dalam memenuhi dan meningkatkan ketersediaan pangan yang cukup diantaranya melalui peningkatan produksi dan perluasan areal tanam dalam meningkatkan indeks pertanaman dan percepatan tanam. Dukungan program yang dilakukan Kementerian Pertanian di Kalimantan Barat pada tahun 2024 melalui optimalisasi lahan rawa dan lahan sawah tadah hujan melalui pompanisasi. Potensi Kabupaten Landak yang memiliki luas baku lahan sawah 26.824, 66 ha yang memiliki ketersediaan sumber air dan pengairan baik tentunya sangat mendukung sebagai salah satu daerah sentra pengembangan padi dan sebagai penyangga kebutuhan pangan di Kalimantan Barat.
Bupati Landak Samuel, SE, M.Si dalam sambutannya merasa bersyukur dan menyambut baik acara panen yang diselenggarakan oleh kelompok tani Terus Maju di Desa Angan Tembawang yang telah berhasil mengelola lahan pertaniannya dengan baik seperti yang kita lihat sekarang dan hasil ubinan padi cukup mengembirakan bisa mencapai 5 ton/ha. Bapak Bupati bangga atas pencapaian ini. Hal ini membuktikan sektor pangan khususnya komoditas padi mempunyai peranan penting dan strategis dalam membangun perekonomian Daerah Kabupaten Landak. Mengakhiri sambutannya Bapak Bupati menghimbau kepada seluruh Penyuluh Pertanian agar terus meningkatkan pembinaan dan bimbingan teknis di lapangan dan kepada kelompok tani terus maju agar senantiasa memgusahakan lahan pertanian dengan baik dan berkelanjutan.
Rangkaian akhir kegiatan panen raya padi ini ditutup dengan berbagai kuis dan pertanyaan kepada para petani oleh Bapak Bupati dan memberikan hadiah bagi yang bisa menjawab.
"Maju Terus Petani di Kabupaten Landak"