Identifikasi Calon Peserta dan Lokasi Pelatihan Teknis dan Usaha Tani Jeruk-Padi ICARE Kalbar
Petani mempunyai peranan sebagai penggerak pada setiap elemen produksi yang dihasilkan khususnya dalam meningkatkan produktivitas dan efisiensi usahatani Jeruk dan Padi di Kecamatan Tebas, Kabupaten Sambas. Untuk mewujudkan hal tersebut, perlu dilakukannya peningkatan kapasitas petani untuk memfasilitasi petani dalam meningkatkan kemampuan dalam berusahatani yang diharapkan sejalan dengan peningkatan pendapatan.
Melalui program ICARE (Integrated Corporation of Agricultural Resources Empowerment) atau Pengembangan Model Kawasan Pertanian Jeruk -Padi Berbasis Inovasi dan Korporasi Pertanian di Kalimantan Barat, Rabu (21/6), Tim melakukan koordinasi dengan Suliati, S.PKP. (Koordinator BPP Tebas) terkait pelaksanaan Pelatihan Teknis dan Usaha Tani Jeruk - Padi Program ICARE di Kecamatan Tebas, Kabupaten Sambas, Kalimantan Barat.
Identifikasi calon peserta dan calon lokasi dilakukan untuk mematangkan pelaksanaan kegiatan yang direncanakan akan berlangsung pada awal Juli mendatang di 2 lokasi berbeda yaitu BPP Tebas dan Citrus Center. Materi yang disampaikan terkait pengembangan jeruk dan padi sebagai komoditas utama program ICARE di Kalimantan Barat.
Semangat ICARE Kalbar!
"Pertanian Maju, Mandiri, Modern"