Workshop Kearsipan dan Ketatausahaan Lingkup BSIP
Hai Sobatani, mengingat peranan arsip dan ketatausahaan yang begitu penting bagi kehidupan berorganisasi, maka keberadaan arsip dan ketatausahaan di BSIP Kalimantan Barat dapat mendukung dalam menyelesaikan pekerjaan yang di lakukan.
Rabu (30/8), Tim Tata Usaha BSIP Kalimantan Barat mengikuti "Workshop Kearsipan dan Ketatausahaan Lingkup BSIP". Kegiatan berlangsung pada tanggal 30 Agustus hingga 1 September 2023. Tujuan dari kegiatan kearsipan dan ketatausahaan adalah menyediakan data dan informasi secepat-cepatnya dan setepat-tepatnya kepada yang memerlukan, untuk dapat mencapai tujuan tersebut diperlukan pengelolaan arsip dan ketatausahaan yang efektif dan efisien dengan cara memahami apa yang terkandung dalam kearsipan dan ketatausahaan.
Kegiatan ini merupakan upaya penyamaan presepsi di lingkungan Badan Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Kementerian Pertanian demi optimalnya kearsipan dan pelaksanaan ketatausahaan di UPT. Sistem penyimpanan arsip akan dikatakan baik apabila arsip yang dibutuhkan dapat ditemukan kembali dalam waktu yang cepat dan tepat, sehingga diperlukan penataan arsip yang sistematis dan efektif. Karena sistem penyimpanan arsip tidak lepas dari kegiatan penataan arsip dan ketatausahaan.
Harapannya kegiatan ini dapat menjadi momentum dalam memulai transformasi organisasi di lingkungan BSIP sehingga peran BSIP Kalbar selaku UPT di Provinsi Kalbar dapat berjalan dengan baik.